
Kamis, 24 Maret 2022.
Ketua Komisi II DPRD Kota Kendari, Ir. Andi Sulolipu.,Mengikuti Rapat Koordinasi Tim Satuan Tugas (Satgas) Ketahanan Pangan Kota Kendari di Aula Waspada Polresta Kendari.
Satgas Ketahanan Pangan Kota Kendari ini terbentuk berdasarkan Surat Keputusan Walikota Kendari Nomor 501 tahun 2022 yang bertujuan untuk memastikan distribusi pasokan, ketersediaan stok, serta stabilisasi harga pangan dikota Kendari.
Rapat juga Dihadiri, Wakapolresta Kendari, Kompol Alwi, S.Ag., Asisten I Setda Kota Kendari, Ir. Agus Salim, MS., dan Kepala Staf Kodim (Kasdam) 1417 Kendari, Letkol. Inf, Nasrun Nasution.
Rapat turut pula diikuti Jajaran OPD lingkup pemerintah Kota Kendari diantaranya Kepala Bappeda Kota Kendari, Dr. DRS. Ridwansyah taridala, M.Si, Kadis Ketahanan Pangan Kota Kendari, Hj Hasria, SKM.,M.AP., Kasat POL PP Kota Kendari, Samsu Alam S, S.STP., M.Si., Kabag Ekonomi setda Kota Kendari, Hj. Ratna Dewi, Manajer Bisnis Bulog, Abdan serta perwakilan Dinas Perdagangan Perindutrian, dan Dinas Pertanian.


