Kamis, 12 Mei 2022.
Sekretariat DPRD Kota Kendari menerima Kunjungan Kerja Pimpinan dan Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Muna dan Sekretariat DPRD Kabupaten Muna. Diruang Rapat Ketua DPRD Kota Kendari.
Kunjungan di terima langsung Sekwan Kota Kendari, Adriana Musaruddin, S.Sos.,M.Si., didampingi Kabag Umum, Daeng Pasorong, SE.,SH.,MS., Dan Sespri Ketua DPRD Kota Kendari, Ajiz, A.Md.
Adapun Tujuan dari Kunjungan ini adalah untuk melakukan Konsultasi dalam rangka kajian antar daerah di Sekretariat DPRD Kota Kendari mengenai peran dan pengawasan DPRD terhadap realisasi target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Kendari.