PJ WALIKOTA KENDARI RESMI BERGANTI

Ketua DPRD kota Kendari H. Subhan, bersama Sekretaris DPRD Kota Kendari Adriana Musaruddin menghadiri acara pelantikan pejabat Walikota Kendari di ruang pola kantor Gubernur Sulawesi Tenggara. Rabu, (27/12/2023).
Dengan dilantiknya PJ Walikota Kendari oleh Penjabat Gubernur Sulawesi Tenggara Bapak Andap Budhi Revianto maka PJ. Wali Kota Kendari yang sebelumnya di jabat oleh bapak Asmawa Tosepu hari ini resmi berganti olah bapak Muhammad Yusup.
Selama menjabat sebagai PJ. Walikota Kendari Bapak Asmawa Tosepu telah membawa banyak perubahan besar bagi pembangunan kota Kendari serta meraih beberapa penghargaan Nasional.
Segenap Pimpinan dan Anggota DPRD kota Kendari serta Jajaran Sekretariat DPRD Kota Kendari mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan penjabat Walikota yang baru bapak Muhammad Yusup serta rasa terima kasih dan penghargaan kepada bapak Asmawa Tosepu atas pengabdian, dedikasi, sinergitas. Dan bimbingan untuk kemajuan dan pembangunan kota Kendari.