DPRD KOTA KENDARI TERIMA ASPIRASI ALIANSI HONORER R2 R3 INDONESIA KOTA KENDARI PROVINSI SULAWESI TENGGARA

DPRD kota Kendari menerima aspirasi dari aliansi honorer R2 R3 Indonesia Kota Kendari terkait tuntutan honorer R2 R3 Kota Kendari untuk diangkat menjadi P3K penuh waktu. Senin, (03/02/2025).

Aspirasi ini diterima diruang Aspirasi Sekretariat DPRD Kota Kendari oleh ketua DPRD kota Kendari Laode Muhammad Inarto didampingi ketua komisi 1 Zulham Damu, serta beberapa anggota DPRD kota Kendari antara lain Jumran, Nasaruddin Saud, La Ode Abd Arman, Rajab Djinik, La Ami, Saharuddin.

Audiensi bersama ini juga dihadiri oleh Asisten 3 Setda Kota Kendari Makmur, Kepala BKP SDM Kota Kendari Hasria beserta jajaran, Sekretaris DPRD Kota Kendari Adriana Musaruddin, serta perwakilan BPKAD Kota Kendari dan Bappeda kota Kendari Kendari.

Dalam tuntutannya aliansi honorer R2 R3 Indonesia Kota Kendari meminta agar seluruh tenaga honorer R2 R3 Indonesia Kota Kendari diangkat menjadi tenaga honorer dengan perjanjian kerja PPpK penuh waktu.

Peliknya permasalahan honorer di kota Kendari membuat Ketua DPRD Kota Kendari La Ode Muhammad Inarto bersama anggota DPRD yang hadir menyepakati agar permasalahan ini akan dikonsultasikan bersama sama oleh DPRD kota Kendari, OPD terkait, dan Perwakilan Aliansi Honorer R2 R3 Indonesia Kota Kendari pada Kemenpan RB dan DPR RI di Jakarta.

Foto : A1/Tahir/Marel

kendari #kotakendari #kendarikotagoid #kendarihits #fyp @semuaorang